Dukung Pembangunan Masjid, Bhabinkamtibmas Gotong Royong Bersama Warga

    Dukung Pembangunan Masjid, Bhabinkamtibmas Gotong Royong Bersama Warga

    Mamuju Tengah - Selain menjaga situasi kamtibmas dengan melakukan imbauan k dan patroli sambang di desa binaannya, Bhabinkamtibmas Desa Benggaulu Kecamatan Karossa Aipda Alekxander. A selalu turut serta dalam setiap kegiatan kemasyarakatan maupun kegiatan sosial.

     

    Seperti halnya kali ini, Bertempat di dusun Benggaulu timur telah dibangun sebuah Masjid, Bhabinkamtibmas itu turun langsung membantu warga binaanya dalam proses pembangunan masjid yang tengah dalam tahap pengecoran pondasi, Minggu (19/2/2023) pagi.

    Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas Aipda Alekxander. A yang masih berseragam lengkap tak segan membantu warganya, di sela-sela kegiatan dirinya juga senantiasa mengingatkan dan menghimbau warga binaanya untuk senantiasa menjaga keselamatan saat bekerja.

     

    Adanya kegiatan tersebut tercermin kebersamaan serta sinergi antara masyarakat Desa Benggaulu dengan Polsek Karossa Polres Mamuju Tengah terutama Bhabinkamtibmas yang selalu melekat dengan warga binaannya.

     

    Sementara itu, ditempat terpisah Kapolres Mamuju Tengah AKBP Amri Yudhy S, S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas Iptu Mustamir, S.H mengatakan gotong royong yang dilakukan bersama dengan warga masyarakat merupakan wujud kepedulian Polri terhadap tempat ibadah, serta upaya Polri agar selalu hadir di tengah-tengah masyarakat dalam setiap situasi apapun.

     

    "Apa yang dilakukan Bhabinkamtibmas merupakan bentuk kepedulian seorang Anggota Polri kepada masyarakat untuk selalu hadir ditengah-tengah masyarakat, ” ucapnya.

     Ia menambahkan kehadiran Bhabinkamtibmas juga dianggap mampu memberikan dorongan semangat dan juga motivasi melalui keikutsertaannya dalam gotong royong tersebut.

    Rosmini

    Rosmini

    Artikel Sebelumnya

    Hujan dan Jalanan Rusak Tidak Menjadi Penghalang...

    Artikel Berikutnya

    Kepala SD Inpres Batuparigi Sambut Baik...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    TV Parlemen Live Streaming
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu

    Ikuti Kami